Ternate|Jumat 10 Juni 2022
Bertempat di Hotel Batik Ternate pada hari rabu 8 s/d 10 Juni 2022, Kesekretariatan Pengadilan Agama Morotai yang terdiri dari Sekretaris, Usman Kohilay, SH., Kasubbag Umum dan Keuangan, Yusran Yamonokuan, SH. Kasubbag Perencanaan, Teknologi Informasi dan Pelaporan, Helmi Syukur, SH. Dan PLT Kasubbag Kepegawaian, Organisasi dan Tata Laksana, Galang Surya Putra Pratama, ST. beserta seluruh Kesekretariatan Pengadilan Agama sewilayah Maluku Utara mengikuti acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Kesekretariatan Tahun 2022.
Acara pembukaan dibuka oleh Ketua PTA Maluku Utara Dr, Abd Hakim, MHI. melalui daring zoom meeting dimulai pukul 20.00 WIT, diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung, serta Pembacaan Doa. Hakim Tinggi Pengadilan Tinggi Agama Maluku Utara Drs. H. M. Gapuri, SH., MH. selaku Ketua Panitia Penyelenggara menyampaikan laporan pelaksanaan kegiatan Bimtek. Adapun tujuan dari pelaksanaan Bimtek ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan SDM serta pemahan terhadap bidang kepegawaian terutamanya.
Terdapat 6 Materi Pelatihan dengan total jumlah 20 Jam Pelatihan, yaitu:
1. Prosedur Penegakan Disiplin dan Hukuman Pegawai Negeri Sipil (4 JPL)
2. Prosedur Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (4 JPL)
3. Prosedur Penilaian Kinerja PNS (4 JPL)
4. Prosedur Pensiun dan Pemberhentian Pegawai Negeri Sipil (2 JPL)
5. Prosedur Pengangkatan, Pengalihan dan Kenaikan Pangkat Pegawai Negeri Sipil (2JPL)
6. Prosedur Penegakan Disiplin Pegawai Negeri Sipil Pegawai di Lingkungan PTA Maluku Utara (4 JPL).
Materi – materi tersebut diisi oleh narasumber dari Wakil Ketua PTA Maluku Utara, Biro Kepegawaian Mahkamah Agung RI, dan Kepala UPT Badan Kepegawaian Negera Reg 11 Manado di Ternate. Pada Bimtek kali ini juga disampaikan pengahargaan di akhir acara beberapa penghargaan yang diraih Pengadilan Agama Morotai Berupa :
1. Juara 1 kategori kategori realisasi DIPA 04
2. Juara 2 kategori website terbaik
3. Juara 2 kategori realisasi DIPA 01 terbaik
4. Juara 3 Sikep terbaik.
Acara penutupan ditutup oleh Wakil Ketua PTA Maluku Utara Drs, H. Tarsi, SH., MHI. Secara langsung dimulai pukul 20.00 WIT, dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Mahkamah Agung, serta Pembacaan Doa.
Helmi/foto galang
SHARE THIS POST