Tobelo | Kamis, 6 Mei 2021
Sesuai surat Nomor 1310/DjA/KP.04.6/4/2021, tanggal 23 April 2021 Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama untuk mengadakan Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua Pengadilan Agama Kelas IA, IB dan II, dimulai tanggal 3 Mei 2021 s/d 6 Mei 2021.
Keeradaan Fit and Proper Test untuk calon pimpinan ini merupakan komitmen Mahkamah Agung RI untuk mengimplementasikan good governance, salah satunya adalah dengan pengisian pimpinan Pengadilan secara terbuka dengan memperhatikan capabilty calon pimpinan yang berkerjasama dengan Eksternal Lembaga PPSDM Consultant.
Salah satu Hakim Pengadilan Agama Morotai yang terpilih mengikuti Fit and Proper Test ini adalah Fahri Latukau, SHI. Hakim kelahiran Morella Maluku Tengah ini berkesempatan mengikuti Fit and Proper Test untuk posisi calon Wakil Ketua Pengadilan Kelas II. Akibat dari adanya pandemic Covid 19 Ditjen Badilag menyelenggarakan Fit and Proper Test secara daring.
Mios/Foto galang
#Berintegritas, Prima, Melayani
SHARE THIS POST